Kamis, 29 September 2011

DUA BANK DI HSS LAKUKAN EKSPOSE


Kamis (29/9) bertempat di Aula Rakat Mupakat Kandangan, Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Selatan mendengarkan ekspose dari dua Bank Pemerintah yang ada di Kab.HSS. Ekspose tersebut mengenai rencana penempatan Kas Daerah pada Bank Pemerintah. Dimana sesuai dengan ketentuan yang berlaku, Kas Daerah harus di letakkan di Bank Pemerintah. Dua Bank Pemerintah yang melakukan ekspose tersebut adalah Bank Kalimantan Selatan (Kalsel) Cabang Kandangan dan Bank Rakyat Indonesia (BRI) Cabang Kandangan.

Sekretaris Daerah HSS Drs.H.Achmad Fikry,M.AP menyatakan bahwa ekspose rencana penempatan Kas Daerah pada Bank Pemerintah tersebut terkait dengan berakhirnya masa penempatan Kas Daerah pada BNI Cabang Kandangan pada bulan Desember 2011 mendatang. Dimana selama ini mulai tahun 2008 sampai bulan Desember 2011 mendatang penempatan Kas Daerah diletakkan di BNI Cabang Kandangan.

Adapun yang pertama melakukan ekspose tersebut yakni Bank Kalsel Cabang Kandangan. Dalam ekspose tersebut, H.Supian Noor selaku Direktur Bisnis Bank Kalsel menyampaikan terimakasih kepada Pemda HSS yang sangat antusias menambahkan saham kepada Bank Kalsel. Kemudian disampaikannya visi dan misi Bank Kalsel beserta keunggulan, penghargaan yang selama ini diraih oleh Bank Kalsel. Adapun fasilitas yang diberikan oleh Bank Kalsel diantaranya adalah akan di siapkan ruangan khusus untuk bendaharawan dalam melakukan penyetoran dan penarikan uang sehingga tidak terganggu dengan nasabah umum. Dan pada pengamanan disediakan satpam dan juga dari kepolisian. Beliau menjelaskan bahwa pada Bank Kalsel tersebut tidak dikenakan biaya administrasi.

Pada hari yang sama, setelah Bank Kalsel selesai melakukan ekspose. Kemudian dilanjutkan oleh pihak BRI yang melakukan ekspose kepada Pemda. Slamet Kuncoro selaku Kepala Cabang BRI Kandangan menyampaikan bahwa BRI selalu berusaha memberikan pelayanan yang terbaik bagi nasabah maupun bagi calon nasabahnya. Beliau menjelaskan bahwa BRI tersebut merupakan Bank yang tertua di Indonesi. BRI mulai berdiri pada tanggl 26 Desember tahun 1895, sekitar 115 tahun yang lalu. Bri Cabang Kandangan ini beroperasional sebanyak 8 BRI unit dan 2 teras BRI yang melayani pedagang-pedagang di pasar. BRI memberikan bentuk penawaran berupa fasilitas Cast Management System (CMS) dan Cast Delivery. Dimana fasilitas yang diberikan oleh pihak BRI adalah menyediakan seorang Customer Service (CS) khusus yang melayani Kas Daerah. Apabila Pemda akan melakukan penyetoran uang tinggal menelpon pihak BRI, maka pihak BRI akan datang mengambil uang tersebut. Beliau mengungkapkan bahwa BRI sudah berkomitmen memberikan pelayanan khusus kepada nasabahnya dan pada pengamanan disediakan satpam dan juga pihak dari kepolisian.

Pada kesempatan itu, kedua Bank Pemerintah yang melakukan ekspose tersebut siap dalam 2 bulan ini akan dijadikan kas daerah dan mereka berkomitmen para PNS bisa mengambil gaji nya pada tanggal satu, meskipun tanggal satu tersebut jatuh pada hari libur. (siska_hms)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar