Minggu, 14 Agustus 2011

Sosialisasi metode Albana dan membaca AlQur’an

Rembang-Moment untuk mempererat ukhuwah islamiah dibulan ramadhan banyak dilakukan kalangan masyarakat. Persaudaraan Muslimah (Salimah) Kabupaten Rembang misalnya, hari minggu telah menggelar sosialisasi tentang metode albana dan metode membaca praktis Al Qur’an di rumah dinas wakil Bupati Rembang. Kegiatan dihadiri istri wakil Bupati Ny. Abdul Hafidz dan ratusan perwakilan gabungan organisasi wanita di Kabupaten Rembang.


Ketua bidang Dakwah Pendidikasn Siti Rusmiati menjelaskan, sosialisasi metode albana dan metode membaca praktis Al Quran ini digelar untuk meningkatkan kemampuan para muslimah di Kabupaten Rembang dalam membaca Al Qur’an sesuai dengan tajwid dan mahroj yang benar.


Disamping itu kegiatan ini juga untuk memperkuat ukhuwah islamiah para muslimah yang ada di Kabupaten Rembang. Sehingga akan tercipta perdamaian dan kerukunan dalam berkehidupan sosial ditengah masyarakat. Tampil sebagai nara sumber Pengurus dari wilayah Salimah Elich Kususmawati dan pengurus Salimah Pati Lilis.


Disela sela acara sosialisasi Salimah Rembang juga memberikan santunan uang kepada kaum dhuafa dan fakir miskin sejumlah 130 orang. Selain itu juga menggelar kegiatan bazar ramadhan dengan menyediakan beraneka ragam pakaian muslimah, buku, VCD islami dan batik lasem.


Diharapkan kiprah Salimah ini nantinya mampu memberikan manfaat yang dapat dirasakan oleh masyarakat luas, dalam upaya meningkatkan kualitas hidup perempuan khususnya.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar