Senin, 29 Agustus 2011

Manfaat Cacing Tanah

Cacing tanah yang sering kita lihat di sekitar rumah kita, ternyata banyak memilki manfaat. Bukan hanya manfaat untuk menyuburkan tanah bahkan berkhasiat juga untuk kesehatan.


Berikut ini adalah beberapa manfaat cacing tanah yang bisa dikelola sebagai peluang usaha yang cukup potensial :

Menyuburkan Tanaman
Untuk anda yang menggeluti pertanian, cacing tanah berfungsi menghancurkan bahan organik sehingga memperbaiki aerasi dan struktur tanah. Sehingga lahan menjadi subur, penyerapan nutrisi oleh tanaman menjadi baik dan dapat meningkatkan populasi mikroba yang menguntungkan tanaman.

Bahan Pakan Ternak
Cacing tanah merupakan pakan yang disenangi oleh beberapa hewan ternak. Selain itu kandungan protein, lemak dan mineral yang terkandung dalam tubuh cacing tanah cukup tinggi sehingga dapat meningkatkan produktivitas hewan ternak. Contoh ternak yang menyukai cacing tanah ini adalah ayam, bebek, ikan, udang dan kodok.

Bahan Baku Obat
Beberapa perusahaan obat-obatan telah banyak mengembangkan obat dengan bahan baku cacing tanah. Bahkan kita sudah mengenal obat atau ramuan tradisional cacing tanah ini yang dipercaya dapat menurunkan demam, menurunkan tekanan darah, menyembuhkan bronchitis, reumatik sendi, sakit gigi dan tipus.

Bahan Baku Kosmetik
Bukan hanya untuk obat dan pakan ternak, cacing tanah juga bisa dibuat sebagai bahan dasar kosmetik sebagai pelembab kulit dan lipstik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar