Rembang-Kepala SMAN 03 Rembang Sri Purwaningsih mengatakan, semua program yang sudah berjalan baik perlu untuk terus ditingkatkan. Namun ada beberapa program baru yang akan diterapkan dan diaplikasikan di sekolah saat ini.Hal tersebut disampaikan saat mengelar pisah sambut Kepala SMAN 3 Rembang dari Pejabat lama Suhartono kepada Sri Purwaningsih di Aula setempat.
Dijelaskan Purwaningsih 3 aspek tersebut diantaranya aplikasi pelayanan berbasis tehnologi dan informasi melalui computer, aspek kebersihan lingkungan, dan aspek peningkatan prestasi akademik maupun non akademik. Karena untuk kemajuan sekolah Perlu terus dilakukanperombakan dengan melakukan strategi strategi baru serta pola baru sehingga akan tercapai sekolah yang maju, baik pada pembelajaran siswa, prestasi, maupun kebersihan sekolah sesuai standart yang ditetapkan.
Secara terpisah anggota komite sekolah bidang pendidikan Karyono menjelaskan dengan aplikasi pelayanan berbasis TI ini setidaknya akan memberi keterbukaan kepada siswa tentang pendidikan dan informasi guna meningkatkan ilmu pengetahuan. Dalam hal ini semua guru juga harus mampu menjadi seorang yang inovatif guna menemukan strategi atau metode yang efektif untuk mendidik siswa.
Selain itu pentingnya Teknologi Informasi (TI) dalam dunia pendidikan dapat membantu dalam pengambilan keputusan yang benar, akurat dan cepat untuk meningkatkan kualitas pendidikan, serta dapat memanfaatkan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi serta memperhatikan tantangan perkembangan global.
Sementara itu terkait masalah prestasi siswa perlu terus dipertahankan dengan baik. Sejauh ini prestasi masih didominasi dibidang olah raga seni dan budaya. Dan untuk ke depan pretasi bidang lainnya akan tetap menjadi prioritas utama. Sedangkan untuk kebersihan diharapkan ada kepedulian semua pihak.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar