Kamis, 08 September 2011

Ribuan ternak tercukupi pakannya melalui Fermentasi

Sluke-Ribuan populasi ternak sapi dikecamatan Sluke tercukupi pakan ternaknya berkat adanya inovasi pembuatan jerami Fermentasi. Pasalnya Menghadapi musim kemarau seperti saat ini, jerami fermentasi menjadi salah satu alternatif bagi para petani ternak, untuk mencukupi kebutuhan akan pakan ternak miliknya. Di samping pembuatanya sangat mudah, bahan baku juga mudah di dapat, dengan teknologi fermentasi, jerami basah dapat langsung diproses, tanpa menunggu kering terlebih dahulu.


Koordinator Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) kecamatan Sluke Marsam menjelaskan, jerami fermentasi merupakan jawaban yang tepat bagi para petani ternak pada saat musim kemarau tiba, karena menggunakan jerami fermentasi pada saat pakan ternak susah di dapat, apalagi harga pakan ternak melambung tinggi di pasaran akibat adanya musim kemarau,


Beberapa petani ternak yang ada di Kecamatan Sluke sebelumnya telah mendapat pelatihan pembuatanjerami fermentasi, diharapkan bisa mempraktekan hal tersebut guna mencukupi pakan ternaknya, karena sebagian besar petani sudah mempuyai stok bahan baku yang di ambil pada saat panen beberapa waktu yang lalu


Marsam menambahkan, selama ini para kelompok tani ternak di Kecamatan Sluke, rata-rata telah menggunakan teknologi jerami fermentasi untuk mencukupi pakan ternaknya, Berkat adanya inovasi pembuatan jerami fermentasi sebanyak 8.879 ribu lebih populasi ternak sapi di Kecamatan Sluke, kebutuhan pakan ternaknya bisa terpenuhi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar