Rabu, 24 Agustus 2011

Dinhubkominfo Tambah Rambu Baru

Rembang-Untuk memperlancar dan membuat nyaman pengguna jalan pantura Rembang, khususnya arus mudik lebaran tahun ini, sejumlah rambu lalu lintas telah dipasang oleh Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo). Rambu baru tersebut ditempatkan baik di jalur utama maupun jalur alternatif yang disiapkan untuk mengantisipasi bila terjadi macet berkepanjangan.


Kepala Dinhubkominfo Kabupaten Rembang, Suyono menjelaskan, jumlah rambu baru yang dipasang 650 unit, berasal dari pengadaan sendiri melalui APBD II dan bantuan dari Pemerintah Provinsi Jawa Tengah. Semua rambu tambahan telah dipasang sesuai peruntukannya, khususnya di titik-titik strategis yang mudah dilihat pengguna jalan.


Menurut Suyono, rambu baru yang dipasang meliputi larangan, batas kecepatan, garis marka, lampu fosphor/mata kucing, pagar pembatas jalan dengan pantai dan termasuk paling penting yaitu penunjuk arah yang ditempatkan di jalur alternatif.


Lebih lanjut Suyono menyebutkan, pihaknya menyiapkan enam jalur alternatif saat arus mudik dan balik lebaran tahun ini, siap dilalui pengguna jalan. Hanya saja jalur alternatif yang disiapkan diperuntukan pemudik yang menggunakan kendaraan pribadi atau sepeda motor, bukan untuk kendaraan berat dan dibatasi untuk kendaran maksimal berat 8 ton.


Suyono menambahkan, jalur alternatif yang disiapkan dan bisa digunakan dua arah untuk pemudik dari arah barat menuju timur dan sebaliknya. Diantaranya yatu jaur Kaliori-Sumber-Blora-Bojonegoro-Surabaya, Kaliori-Sumber-Pati-Semarang, Pasar Pentungan-Galonan-Clangapan-Rembang-Surabaya atau Pentungan-Blora-Surabaya/Semarang. Kemudian Lasem - Pamotan-Sale-Bojonegoro- Surabaya, Pandangan- Sedan- Pamotan- Blora Surabaya/Semarang atau Pandangan- Sedan-Sale- Bojonegoro-Surabaya .


Apabila penguna jalan terjebak macet di kecamatan Kragan disiapkan jalur Kragan-Sedan-Sale-Bojonegoro-Surabaya atau Kragan-Sedan-Pamotan-Blora-Semarang. Jalur alternatif lain yaitu Sarang-Sedan-Sale-Bojonegoro-Surabaya atau Sarang-Sedan-Pamotan-Blora-Semarang.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar