Rembang-Meski belum ada keputusan dari PSSI apakah PSIR akan berlaga di level 1 atau 2 musim kompetisi 2011-2012, hal itu tidak menyebabkan keresahan bagi jajaran manajemen PT. Bina Putra Allam Persada (BPAP,) selaku perusahaan yang membawahi tim berjuluk Laskar Dampo Awang. Sembari menunggu penetapan dari induk organisasi persepakbolaan di tanah air , manajemen mengagendakan pertandingan uji coba untuk tim PSIR.
Direktur Marketing PT.BPAP, Wahyu Adi Hermawan menjelaskan, jajaran direksi dan manajemen terus berupaya memperbaiki infra struktur Stadion Krida yang akan digunakan untuk menggelar pertandingan selama musim ini. Sejumlah persyaratan yang ditentukan oleh PSSI sedang diupayakan terpenuhi agar saat musim kompetisi berlangsung nanti Stadion Krida dinyatakan layak pakai.
Lanjut Adi, setelah rangkaian proses seleksi dan penandatanganan kontrak pemain juga dirampungkan, manajemen memutuskan menggelar pertandingan uji coba. Langkah tersebut selain sebagai promosi tim PSIR, juga untuk menarik animo warga Rembang agar mau memberikan dukungan penuh pada PSIR. Pasalnya sekarang pendanaan lepas dari APBD, tentunya suport dari masyarakat sangat diharapkan untuk membiayai kebutuhan tim.
Menurut Adi, pertandingan ekshebisi melawan Persela-Lasem, akan digelar hari Minggu mendatang. Kesempatan tersebut akan dimanfaatkan oleh jajaran manajemen untuk bekerja secara profesional, layaknya kinerja panitia pelaksana pertandingan resmi. Diberlakukan tiketing berikut portir, pengamanan pertandingan, penataan dan pengelolaan parkir, hasilnya dievaluasi sebagai acuan kerja ketika nanti manajemen menggelar pertandingan resmi musim kompetisi 2011-2012.
Adi mengimbau agar masyarakat dan pecinta bola di Rembang tidak melakukan tindak merugikan manajemen, dengan cara melompat tembok untuk bisa masuk ke stadion guna menyaksikan PSIR bertanding uji coba melawan Persela-Lasem. Manajemen sendiri tidak menjual tiket dengan mahal, karcis rata-rata Rp 5 ribu per lembar, harga yang sangat terjangkau seluruh lapisan masyarakat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar